Akmal Apresiasi Kutai Kartanegara Sukses Turunkan Stunting 9,5 Persen

Nety     97x     Berita

TENGGARONG - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik membuka acara Pencanangan Pengukuran dan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting Provinsi Kalimantan Timur di Posyandu Angsoka, Kecamatan Loa Janan Ulu Kabupaten Kutai Kartanegara pada Rabu (12/6/2024).

"Acara ini adalah sebuah momen yang penting dalam melawan stunting dan diperlukan kolaborasi dari semua pihak untuk dapat berhasil menurunkan stunting," tegasnya.

Akmal mengapresiasi Kabupaten Kutai Kartanegara yang mampu menurunkan stunting sebanyak 9,5 persen dalam setahun dan berharap kabupaten kota di Kaltim yamg lain belajar dari sini. Belajar bagaimana mereka bekerja keras dalam langkah dan aksi penurunan stunting.

Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah mengungkapkan rasa terima kasih dan bersyukur atas kehadiran Pj Gubernur Akmal Malik pada acara ini.

"Saya berharap dengan adanya acara pada hari ini akan memberikan manfaat baik dan terima kasih menetapkan Kabupaten Kukar sebagai tempat diselenggarakannya acara hari ini," jelasnya.

Acara juga dihadiri Forkopimda Kaltim, Kepala Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Noryani Sorayalita, Kepala Dinas Perindagkop dan UKM Heni Purwaningsih, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad Kurniawan, Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Siti Farisyah Yana dan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Timur Sunarto. (tya/sul/er/adpimprov kaltim)

Bagikan Postingan ini :
26